Cara Menghapus Template Blogspot dan Memulainya Dari Nol

Juli 07, 2023

Theme Warasfood akan memulai episode baru sejak artikel ini. Arahnya tidak akan sama dengan theme Blogger sebelumnya yang berdasarkan Bootstrap. Ini gegara mencicipi sebuah tool dari Ezoic yang diberi nama Leap.

Ketika optimasi dengan tool itu tervonislah theme yang saya gunakan dinilai berat. Mereka menyoal jQuery, Bootstrap dan Google Font yang memperlambat speed. Kemudian menyarankan riot.js dan beberapa teknologi lain yang "tidak dikenal". 

Tentunya itu sesuai dengan konteks saya sebagai blogger yang cuma belajar otodidak. Sehingga wajar jika referensi yang disuguhkan benar-benar tidak dikenal. Untuk itulah saya kembali memperbarui niat dalam menciptakan theme.

Dan niat itu mudah-mudahan theme blog ini murni HTML, CSS dan JavaScript saja.


Cara Menghapus Template Blogspot Dan Membuat Template Dasar Sendiri

Pada pertemuan kali ini kita akan belajar menghapus template bawaan blogspot. Oleh karena itu sengaja kemarin kita buat tutorial tentang laboratorium kode. Situs blogspot itu sengaja dibuat untuk menindaklanjuti pembelajaran mandiri ini.

Setelah itu kita akan bersama-sama belajar membuat theme sendiri dari nol. Theme blogger yang dipaparkan di sini merupakan dasar sebuah theme. Tinggal ke depannya, apakah akan kita kembangkan lebih baik lagi atau tidak.

Jika Anda termasuk blogger pilihan yang memiliki keinginan tersebut. Mari simak bahasan di bawah ini yang dibagi menjadi dua pembahasan. Namun sebelum masuk pembahasan tersebut simak juga motivasinya seperti berikut ini:

Langkah Berani Sebelum Membuat Theme Sendiri

Sebuah keberanian diperlukan sebelum memutuskan untuk membuat theme blogger sendiri. Keberanian itu tidak hanya sekali dua kali karena estafet akhir tidaklah sebentar pasti sampai. 

Butuh perjuangan, pengorbanan dan pembelajaran yang terus menerus. Belum lagi jika menghadapi kendala kode yang error. Kesabaran seorang blogger pun mau tidak mau akhirnya dipupuk. 

Jika tidak demikian, mana mungkin tujuan utama yang kita inginkan akan tercapai.

Cara Menghapus Template Blogspot Bawaan

Diantara keberanian seorang blogger yang tidak dimiliki semua orang adalah poin ini. Karena menghapus seluruh template memiliki konsekuensi lanjut yang harus dihadapi. Dan itu tidak bisa dilakukan dengan cara hapus kemudian pergi begitu saja. Lihat saja! Setelah menghapus template kemudian menyimpannya kembali pasti tidak akan terjadi perubahan sedikit pun.

1. Login ke Blogger.

2. Pilih situs blogspot yang akan kita hapus kode templatenya.

3. Klik "Tema" kemudian klik panah bawah ( ).

4. Klik "Edit HTML".

5. Pilih semua kode yang ada pada template dengan mouse atau tekan Ctrl + A.

6. Dalam keadaan terseleksi silahkan tekan "Delete" untuk menghapus.

7. Lanjutkan dengan tahapan di bawah ini. Soalnya kalau kita tekan icon "Simpan" yang terjadi justru mengembalikan kode seperti semula.


Cara Awal Membuat Tempate Sendiri Dari Nol

Sebuah file berupa dokumen web biasanya berakhiran dengan ekstensi .htm atau .html. Termasuk artikel kita yang diposting melalui Blogger. 

Contoh:"https://warasfood.blogspot.com/2023/07/cara-membuat-situs-blogspot-dummy.html". 

Terlihat kan ekstensi akhirnya menggunakan .html meskipun template blogger sendiri dengan ekstensi .xml.

Oleh karena itu, memahami template Blogspot pun masih ada keterkaitannya dengan sintaks HTML pada umumnya. Jika kemudian masuk ke dalam file .xml menjadi sebuah template. Maka di sana hanya perlu beberapa penyesuaian.

Untuk itu kita lanjut tahapan di atas dengan langkah selanjutnya dengan membuat template blogspot sendiri dari nol sebagaimana diterangkan berikut ini.

1. Masih melanjutkan "Edit HTML" pada tahapan di atas. Silahkan ganti dengan sintaks HTML dasar yang sudah disesuaikan dengan ekosistem blogger (blogspot) di bawah ini. Penyesuain itu yakni dengan penambahan tag <b:skin><![DATA[]]></b:skin> dan tag <b:skin section></b:section> yang disertai attribut sesuai section masing-masing. 

Ini berbeda dengan cara membuat dokumen web HTML paling sederhana melalui software editor yang dianggap cukup disertai tag awal <html> dan tag akhir </html>, tag awal <head> dan tag akhir </head> serta tag awal <body> dan tag akhir </body>.

2. Kode di atas akan berubah dengan sendirinya ketika kita menekan tombol "Simpan". Berikut ini sintaks dasar paling sederhana pada nomor 1 di atas yang sudah ditambahkan oleh Blogger secara otomatis.

3. Sedangkan jika ingin kode didalamnya sesuai HTML5 maka harus ditambahkan: <!DOCTYPE html> seperti terlihat pada contoh di bawah.

4. Sedangkan untuk desain responsif biasanya dengan menambahkan tag <meta content='width=device-width, initial-scale=1' name='viewport'/>. Dan beberapa template blogger yang tersebar di internet juga menyertakan tag <meta charset='utf-8'/>. Meskipun encoding='UTF-8' ditambahkan otomatis oleh Blogger.

5. Dan untuk tag bahasa bisa dimasukan melalui tag "lang='???'" yang diletakan sebagai atribut pada tag html. Berikut ini contohnya jika menggunakan bahasa Indonesia:

6. Dan jika ingin menggunakan framework CSS silahkan tambahkan link CDN CSSnya di antara tag <head> dan </head> serta link CDN JavaScript bawaan framework sebelum </body>. Misalnya menggunakan framework Bootstrap.

7. Dengan sintaks di atas kita sudah bisa memulai membuat halaman web seperti landing page, portofolio, curriculum vitae dan lain-lain.

8. Adapun jika penggunaannya agar bisa posting dari dashboard Blogger maka perlu menambahkan tag:

9. Kode di atas bisa diletakan diantara tag:"<b:section class='main' id='main' showaddelement='yes'></b:section" atau "<b:section class='article' id='main' showaddelement='yes'></b:section> sesuai penamaan Anda ketika membuat rancangan atau tata letak situs blogspot.

10. Setelah itu klik tombol "Simpan" agar ditambahkan kode secara otomatis dari  Blogger. 

11. Selamat! Anda sudah berhasil membuat template blogspot sendiri dari nol yang jumlahnya menjadi hampir seribuan baris.

 

Penutup

Tampilan blog yang menarik sangatlah penting apalagi buatan sendiri. Hanya saja proses membuat template blog adalah sebuah perjalanan yang kreatif dan personal. Beri diri Anda waktu untuk menciptakan tampilan blog Anda hingga mencapai kesan yang diinginkan.

Sedangkan tahap awalnya dengan menghapus template blogspot. Maka ini perlu diperhatikan jika sebelumnya menggunakan template khusus. Karena sebelum memulainya penting untuk menyimpan salinan cadangan template lama. 

Hal ini akan memastikan Anda dapat mengembalikan template sebelumnya jika terjadi kesalahan atau jika Anda ingin kembali menggunakan template lama kembali.

Akhir kata, semoga artikel ini dapat membantu Anda dalam menghapus template blogspot yang ada dan memulainya kembali dengan template kosong. Hingga akhirnya bisa menciptakan sebuah template blogger terbaik.

Selamat berkreasi dan selamat menciptakan theme blogger baru Anda.

Baca Juga

Share This:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Popular Posts